Kamis, 13 Mei 2010

Hukum Bebek Berbaris


Alkisah...
seorang anak bertanya pada Newton dan Einstein tentang sesuatu hal...
"Kenapa bebek-bebek menyeberang jalan selalu berbaris bersama dan mengikuti pemimpinnya dengan baik?" 


Jawab Si Newton:
"Bebek-bebek yang sedang diam akan cenderung terus diam, sementara bebek-bebek yang sudah bergerak akan cenderung bergerak menyeberang jalan berbaris bersama dan mengikuti pemimpinnya" -> Hukum Newton I

Lalu apa jawaban Si Einstein?
Jawabannya adalah:
"Apakah bebek yang 'menyeberangi jalan' atau 'jalan menyeberangi bebek', itu tergantung cara Anda
memandangnya" .
-> Teori Relativitas

Bohr ikut nimbrung: 
"Energi bebek terkuantisasi. Bebek-bebek tidak dapat menempati sembarang posisi, lagipula mereka tidak meradiasikan energi. Itu sebabnya formasi barisan bebek stabil".
-> Teori Atom Bohr

Maxwell menjawab: 
"Bebek dan pemimpinnya berjalan dalam medium non dispersif - kecepatan fase untuk tiap bebek sama. Akibatnya bentuk barisan tidak berubah."
-> Teori Gelombang Maxwell

Snell ikut nimbrung juga : 
"Wahai bebek jika engkau berjalan dari medium yang rapat menuju medium kurang rapat, maka akan menjauhkan engkau dari sikap (garis) normal. Sebaliknya, jika engkau berjalan dari medium
kurang rapat, maka akan mendekatkan engkau dari sikap (garis) normal".
-> Hk Snell

Keppler nyeletuk : 
"Coba kalau bebek berputar-putar mengelilingi kandang dengan lintasan berbentuk ellips,
dan kandang itu salah satu dari titik fokusnya. Boleh jadi kuadrat periode putarannya akan sebanding dengan jarak rata-rata dari kandang pangkat tiga".
-> Hk Keppler I & III

Kata Heisenberg: 
"Sebenarnya bebek tidak berbaris dengan rapi. Karena pengukuran momentum sangat akurat, posisi tidak dapat ditentukan secara pasti. Jadi bisa saja yang terlihat itu bukan sebenarnya".
-> ketidakpastian Heisenberg

Coulomb: 
"bebek-bebek yang sejenis tolak-menolak sedangkan yang tidak sejenis tarik-menarik. Gabungan
gaya-gaya ini menyebabkan barisan menjadi rapi"

Lorentz: 
"Ketika ada bebek yang keluar barisan, kecepatannya menjadi tidak sejajar dengan magnet bumi
sehingga timbul gaya Lorentz yang arahnya menekan bebek kembali ke posisinya semula"

Naga Bonar (?) : 
"Apa kata dunia, kalau bebek ikut dikubur lantaran dituduh biang keladi flu burung. Aku bebek bang, bukhan burung, cem mana kau!"

Untung teori Charles Darwin masih menjadi perdebatan hingga kini, coba kalau benar maka dia akan memberikan kesaksian yang memberatkan sang bebek tentunya. 


Begini ...

Darwin bilang: 
" burung kan keturunanku yang bisa berevolusi sehingga dia bisa terbang dan karena ada tekanan
dengan udara maka lehernya akan memendek sedangkan badannya akan semakin langsing."

27 komentar:

Irma Senja mengatakan...

lucu bangetss bebeknya....inget kamar mandi hehehe :p

Nikmatnya Hidup mengatakan...

yang penting jangan bebek belur de :) gaswat tar

penghuni60 mengatakan...

oya satu lagi, Penghuni 60 ikut nimbrung:
"bebek adalah slh satu spesies lezat apabila di panggang, tentunya jika diberi bumbu yg tepat, maka dari itu bebek hampir menjadi slh satu masakan favorite di sebagian tempat."

Lho, kok gak nyambung ya? hihihi... :)
wek wek wek... kabuuuuur...sblum ada bebek yg nimpuk.

Girant_31 mengatakan...

@ Mba Senja
Kamar mandi siapa ya mba???gkgkgkgk..

Girant_31 mengatakan...

@ richoyul
Setuja mas.. Bebek panggang jg jangan ah.. ntr laper.. hehe..

Girant_31 mengatakan...

@ penghuni60
Wah keren tuh mas..
Low tw mas mw ikut nimbrung, pasti ane tambahin tuh di postnya.. gkgkgkgk..

Narzis Blog mengatakan...

Beuh...dikaitkan sama teori para ilmuwan nih, hahahah...
Mantaf! :D

~Srex~ mengatakan...

huahahaha...bener2 posting cerdas...!!!
begitulah kalau bebek baris dilihat dari sudut pandang banyak ilmuwan...malah kacau jadinya. Padahalkalo di tanya langsung ke bebek nya kenapa dia baris, jawabannya : aku ngikutin pantat bebek didepanku...xixixi....
sip...siiippp.....

Nikmatnya Hidup mengatakan...

lah enak loh bebek panggang klo ga bebek peking, hmmm keroncongan nih perut

Girant_31 mengatakan...

@ Mas ~Srex~
Lantas bebek yg paling depan ngikutin pantat cpa mas???

Girant_31 mengatakan...

@ Mas Richoyul
Walah.. disini bukan tukang pecel lele dsb nya mas.. gkgkgkgk..

Ane jg jd laper neg.. gkgk..

sekolah internet marketing mengatakan...

postingan yang sangat menarik, mantaps!!

Unknown mengatakan...

wah, ilmu perbebekan nih

Sungai Awan mengatakan...

Si penemu penemu jwbnya mak nyus ya.berbeda beda sesuai keahliannya

Uswah mengatakan...

Aku suka jawaban dari einstein sobat

TUKANG COLONG mengatakan...

hahahahaha
jadi begini ya kalo para ilmuwan arisan.wkakakakak
bisa2 aja..;)

ToPu mengatakan...

Wah ndak bisa membedakan niy antara beneran ama yang di buat - buat....

ariefborneo mengatakan...

Bebek wah lo d panggang kayax wuenak tenan mas...hehehe

♥ria♥ mengatakan...

jadi pengen liat bebek disaawah :p hehe

Yanuar Catur mengatakan...

waduh, para ilmuan tuh suka maen bebek yah?
hehehehe

akhatam mengatakan...

Hhahaha... bebek berbaris aja dipermasalahin.. emang cerdi para Ilmuwan... hahhaa

Girant_31 mengatakan...

@ For All
Terimakasih atas koment dan kunjungan nya..

Dedi S. ed Daudy mengatakan...

hahaha.... Republik bebek

Nikmatnya Hidup mengatakan...

hhahahha tapi bisa beliin toh wkwkwkwk

Skydrugz mengatakan...

ini plesetan teori2 fisika ya....

:D

Unknown mengatakan...

gambar bebeknya kyk mainan anak2.

Girant_31 mengatakan...

@ Dedi S. ed Daudy
ya begitulah mas.. hehe..

@ Richoyul
Boleh mas low mw beliin mah.. wkwkwkwk..

@ Skydrugz
Ya sejenis itu lah mas..

@ Sang Cerpenis bercerita
Iya mba.. coz low gmbr be2k nya be2k beneran, jd nya mainan tukang pecel lele mba.. wkwkwk..

Posting Komentar

 

Followers

New Comments




Nu_Imuts © 2010 Girant_Black Music is Designed by Girant_31 Supported by Qeu's 2006